Pompa dan Pipa

7 Rekomendasi Merek Selang Air Terbaik yang Bagus Untuk Peralatan Rumah Tangga

Media
23 Nov 2022

Klopmart

KlopMart adalah platform digital untuk solusi terkini kebutuhan material bahan bangunan yang terhubung ke berbagai suplier dan distributor terpercaya dengan jaminan kualitas terbaik dan harga terjangkau.

Tahukah Anda cara memilih selang air yang bagus? Memilih selang air bukanlah hal yang sepele. Ketika memilih selang air yang bagus, Anda harus benar-benar paham fungsi dan spesifikasi selang air tersebut. 

Selang air memiliki berbagai macam jenis yang bisa dibedakan berdasarkan bahan dasarnya atau ukurannya. Mengetahui jenis apa yang sesuai dengan kebutuhan Anda dapat membantu menemukan selang air yang bagus agar memudahkan pekerjaan sehari-hari. 

Tidak dapat dimungkiri, beragamnya jenis selang air juga diimbangi dengan banyaknya merk yang menjual selang air di pasaran. Merk-merk ini bersaing untuk memberikan para konsumen selang air produk yang dicari dengan kualitas terbaik. 

Apakah Anda salah satu dari sekian banyak orang yang masih bingung ingin membeli selang air yang mana? Tidak perlu khawatir, karena Klopmart akan mengulas 7 merk selang air yang bagus yang bisa Anda pilih! Baca artikel ini hingga akhir agar kebingungan Anda dapat terpecahkan!

Merk Selang Air yang Bagus Tahun 2022 

1. Wasser 

Wasser adalah salah satu merk yang berasal dari Indonesia. Wasser berfokus untuk memproduksi peralatan rumah tangga, salah satunya adalah selang air. Produk selang air dari Wasser adalah Wasser WFS-150 Shower Hose yang berbahan dasar stainless steel.

Selang ini sangat cocok untuk keperluan di kamar mandi, seperti hand shower atau penghubung shower. Wasser WFS-150 Shower Hose memiliki fleksibilitas yang baik sehingga tidak mudah terlipat ketika dipakai.

Tidak hanya berbahan dasar stainless steel, Wasser juga menjual selang benang berbahan dasar PVC. Harga selang benang yang terjangkau dengan keunggulannya bisa menjadi pilihan terbaik Anda. 


2. Onda Flexible Hose

Merk kedua yang bisa Anda pilih adalah Onda. Merk Indonesia yang satu ini berfokus pada produk sanitari, yang mana selang air merupakan salah satunya. Onda menawarkan beberapa jenis selang air dengan kegunaan yang berbeda namun semua berorientasi untuk kamar mandi. 

Anda bisa memilih beberapa selang air milik Onda seperti, selang shower, selang hot water, dan selang fleksibel yang berbahan dasar stainless steel. Selain itu, ada selang kran air wudu yang berbahan dasar PVC.

Baca juga: 6 Keunggulan Pipa Rucika yang Layak Dipertimbangkan

3. Westpex

Merk yang berawal dari sebuah pabrik pembuatan bahan material plastik ini menjadi produsen pipa air. Beberapa produk dari Westpex adalah selang air. Selang air Westpex yang berbahan dasar Cross linked Polyethylene dan menjadi satu-satunya produsen selang air yang menggunakan bahan tersebut. 

Penggunaan bahan dasar Cross linked Polyethylene, selang air buatan Westpex memiliki beberapa kelebihan. Selang air Westpex memiliki elastisitas yang baik, selang yang tidak mudah berkarat atau bocor. Kelebihan yang paling menarik adalah selang air Westpex tersedia dalam berbagai macam warna, sehingga Anda bisa memilih sesuai dengan warna kesukaan Anda.  

4. Kenmaster

Selang air buatan merk Kenmaster menjadi rekomendasi selang air bagus selanjutnya untuk Anda. Kenmaster menghadirkan selang air dengan panjang 3 meter yang didesain khusus untuk aliran air mesin cuci. Selang ini memiliki bentuk zig-zag dengan bahan plastik yang tebal. Sehingga selang air tidak mudah sobek dan kuat namun tetap mudah untuk disesuaikan.

Selang air buatan Kenmaster adalah tipikal yang elastis sehingga sangat mudah bagi Anda untuk mengatur posisi selang air untuk mesin cuci Anda ke pembuangan. Selain itu, selang air ini juga anti lumut. Jadi Anda tidak perlu repot membersihkan atau khawatir apabila harus membeli selang air baru lagi dalam waktu dekat. 

5. Milliard 

Apabila Anda mencari selang air yang digunakan untuk kebutuhan rumah tangga pada umumnya. Milliard Superflex adalah jawabannya. Selang air tipe superflex adalah selang yang dilapisi oleh lapisan yang tebal. Sehingga tidak menjadikan selang mudah robek bahkan bisa tahan dari gigitan tikus. 

Selang air Milliard Superflex ini memiliki panjang selang hingga 10 meter. Sangat cocok untuk membantu pekerjaan rumah Anda seperti menyiram tanaman atau sekadar membawa air ke banyak titik lokasi di rumah. Selang ini memiliki ukuran ⅝ inci.

Baca juga: 3 Jenis Pipa Saluran Air dengan Menggunakan Bahan Plastik

6. Magic 

Seperti namanya, selang air merk Magic ini memang benar-benar ajaib. Produk selang air Magic Hose Tidak seperti selang kebanyakan, selang air Magic Hose 15 M/50 FT dilengkapi dengan semprotan yang memiliki 7 fungsi. Ketujuh fungsi yang dimaksud beberapa di antaranya adalah jet, shower, flat, cone, dan beberapa jenis tekanan air lainnya.

Panjang selang air Magic Hose ini sekitar 4-5 meter. Ajaibnya, selang air ini bisa dipanjangkan 3 kali lipat hingga 15 meter. Keajaiban selang air Magic Hose ini menguntungkan penggunanya karena untuk menyimpan selang tidak memerlukan ruang yang besar.


7. Krisbow

Tidak asing bukan dengan merk yang satu ini? Krisbow sudah menjadi sahabat untuk produk perkakas rumah tangga. Krisbow juga menghadirkan berbagai macam jenis selang air, seperti Krisbow Multi Purpose Hose dan Krisbow Hose Reel Portable.

Krisbow Multi Purpose Hose dengan ukuran ½ inci yang memiliki panjang 15 meter. Sesuai dengan namanya, selang air ini sangat bersahabat dengan berbagai macam fungsi selang air. Bahannya yang terbuat dari karet membuat selang air ini memiliki elastisitas bagus namun tidak akan menyebabkan kerusakan. 

Krisbow Hose Reel Portable dilengkapi dengan roll penggulungnya yang memudahkan Anda setelah pemakaian. Anda tidak perlu khawatir dengan selang air yang berantakan ketika berada di tempat penyimpanan. 

Sudah tentukan pilihan Anda? Pilihlah selang air yang sesuai dengan kebutuhan Anda dengan membaca spesifikasi produk. Berbelanja di Klopmart, Anda bisa memperhatikan spesifikasi barang sehingga tidak akan ada cerita kalau Anda salah beli!

Berbelanja di Klopmart juga memudahkan Anda untuk mencari produk untuk bangunan tanpa harus keluar rumah. Rasakan pengalaman berbelanja produk untuk bangunan yang santai dengan Klopmart. Segera hubungi kami di sini untuk informasi lebih lanjut!

Inspirasi Lainnya

8 Rekomendasi Merk Sepatu Safety Terbaik Penunjang Keselamatan Kerja

Alat Safety

8 Rekomendasi Merk Sepatu Safety Terbaik Penunjang Keselamatan Kerja

Selengkapnya
8 Jenis Sepatu Safety dan Fungsinya untuk K3

Alat Safety

8 Jenis Sepatu Safety dan Fungsinya untuk K3

Selengkapnya
7 Inspirasi Desain Mural Dinding Kamar, Makin Betah Rebahan!

Cat dan Kimia

7 Inspirasi Desain Mural Dinding Kamar, Makin Betah Rebahan!

Selengkapnya