Konstruksi

Manfaat Tanaman Hias di Dalam Rumah

Media
17 Nov 2021

Klopmart

KlopMart adalah platform digital untuk solusi terkini kebutuhan material bahan bangunan yang terhubung ke berbagai suplier dan distributor terpercaya dengan jaminan kualitas terbaik dan harga terjangkau.

Manfaat tanaman hias adalah hal yang sering dijadikan pertimbangan utama sebelum orang-orang membelinya; apakah hanya untuk sekedar estetika atau juga untuk hal lain. Tidak jarang orang berpikir bahwa tanaman hias tidak menawarkan banyak manfaat. Keberadannya di dalam rumah dinilai hanya menambah nilai estetik dan juga kesibukan merawatnya bagi sang pemilik. Padahal, ada juga manfaat tanaman hias bagi kesehatan yang dapat Anda dapatkan.

Tanaman hias di dalam rumah bukan hanya sekedar menjadi pajangan atau penghias ruangan saja. Tanaman hias jika ditata apik, diletakkan di lokasi yang tepat, dan dengan pot yang unik akan menjadi bagian dari dekorasi interior rumah secara keseluruhan.

Menempatkan tanaman hias juga dapat membantu Anda yang tidak memiliki lahan terlalu luas untuk memiliki ruangan hijau sendiri di dalam rumah. Hal ini dapat Anda lihat pada rumah-rumah bergaya minimalis yang menggunakan tanaman hias sebagai penghias dan juga sumber oksigen.

Selain menjadikan rumah kita semarak dengan adanya warna-warni alami, ternyata tanaman hias memiliki manfaat lain yang cukup besar bagi para penghuni rumah.

Mari kita perhatikan beberapa manfaat tanaman hias di dalam rumah.

Manfaat Tanaman Hias di Dalam Rumah

1. Meningkatkan Kadar Oksigen di Udara

Secara biologi, akar tanaman menyerap air, mineral, unsur hara, dan lain-lain dari tanah di sekelilingnya. Kemudian di dalam daun semuanya ini diolah menjadi bahan makanan dengan bantuan sinar matahari dan gas asam arang (karbondioksida). Proses kimiawi ini disebut sebagai proses fotosintesa.

Selain menghasilkan makanan untuk tanaman hias, fotosintesa melepaskan gas asam (oksigen) ke udara. Dengan demikian, memilik dan merawat tanaman hias di dalam rumah dapat meningkatkan oksigen sekaligus mengurangi polusi udara di dalam rumah.

2. Meningkatkan Kualitas Udara

Tanaman hias selain menghasilkan oksigen dan menyerap karbondioksida, ternyata juga dapat menyerap polutan di udara hingga 87% dalam kurun waktu 24 jam. Tanaman juga menjaga kelembaban udara (kadar uap air di udara) di dalam rumah, sehingga penyakit saluran pernapasan juga dapat dihindari. Hal ini membuat tanaman hias dapat menjaga kualitas udara di dalam rumah seperti ventilasi udara.

Ada beberapa tanaman hias yang dapat umum digunakan untuk meningkatkan kualitas udara di dalam ruangan. Tanaman Sansevieria atau dikenal dengan nama Lidah Mertua, diyakini dapat menyerap polutan dalam udara dan juga radiasi dari barang-barang elektronik di dalam ruangan. Lalu, ada Peace Lily yang juga dapat menyerap polutan dan mengurangi debu di dalam ruangan.

3. Penghias Ruangan

Seperti tadi sudah disebutkan, tanaman hias dapat menjadikan ruangan di dalam rumah menjadi lebih terasa nyaman dilihat. Tanaman hias memang memiliki bentuk dan corak warna yang beraneka ragam yang jika ditempatkan dalam pot yang sesuai dan diletakkan pada posisi yang tepat akan menambah nilai estetika sebuah ruangan.

4. Relaksasi

Salah satu manfaat yang utama dari tanaman hias adalah relaksasi. Warna-warni tanaman dan bunga, menurut penelitian kesehatan, menyebabkan tubuh kita lebih rileks karena tekanan darah menjadi lebih stabil. Hal ini dipandang baik khususnya jika ada penghuni rumah yang memiliki masalah tekanan darah tinggi.

5. Mengurangi Stres

Karena manfaat tanaman hias adalah memberikan relaksasi, Anda secara tidak langsung juga akan mendapatkan manfaat tanaman hias lainnya yaitu sebagai alat relaksasi. Menurunnya tingkat stres juga dapat membantu Anda menjaga kesehatan mental, seperti depresi, yang dapat menyerang setelah seharian bekerja.

Selain dengan melihatnya, Anda dapat merasakan manfaat tanaman hias ini dengan berinteraksi dengan memegang daun dari jenis tanaman hias pilihan Anda.

6. Meningkatkan Kualitas Tidur

Karena tanaman hias menghasilkan oksigen dan meningkatkan kualitas udara, kenyamanan istirahat malam juga meningkat. Tubuh kita saat tidur malam, melakukan proses perbaikan sel-sel tubuh. Setelah kadar stress menurun, dengan kualitas udara yang baik dan kaya oksigen, otomatis proses perbaikan sel-sel tubuh yang rusak menjadi semakin optimal.

Dengan meningkatkan kualitas tidur, tanaman hias secara tidak langsung berperan dalam menjaga kesehatan Anda. Mendapatkan tidur yang cukup akan membuat daya tahan tubuh Anda dan membuat Anda segar dan siap untuk beraktivitas setiap hari.

Untu mendapatkan manfaat tanaman hias satu ini, pilihlah jenis tanaman yang dapat menghasilkan oksigen pada malam hari seperti anggrek, lidah buaya, sukulen, lidah mertua, dan palem kuning. Jangan lupa untuk menempatkan jenis tanaman yang Anda pilih di kamar tidur.

7. Pengusir Hama

Beberapa tanaman hias dapat membantu agar rumah terbebas dari hama seperti nyamuk dan tikus. Tanaman-tanaman ini menghasilkan aroma yang tidak disukai nyamuk. Tanaman hias yang tidak disukai nyamuk: serai, kenikir (marigold), selasih, bawang putih, kecombrang, geranium dan zodiac. Sementara sang tikus ternyata tidak menyukai aroma tanaman mint dan bawang putih.

8. Meningkatkan Konsentrasi dan Daya Ingat

Dengan menigkatnya kadar oksigen di dalam rumah atau ruangan, Anda dapat merasakan kalau memiliki dan merawat tanaman di dalam rumah dapat meningkatkan daya ingat dan kosenstrasi. Meningkatnya kualitas dan kadar oksigen juga dapat membuat suasana hati menjadi lebih tenang yang kemudian membuat Anda semakin mudah fokus dalam melaksanakan kegiatan Anda.

Itulah dia beberapa manfaat tanaman hias yang dapat Anda dapatkan. Tanaman hias telah terbukti tidak hanya berfungsi sebagai penghias ruangan. Ada banyak manfaat tanaman hias bagi kesehatan yang dapat Anda dapatkan. Anda juga juga tidak harus memilih tanaman hias yang sulit dirawat. Jenis tanaman hias seperti Lidah Mertua, Peace Lily, dan Palem Kuning memiliki reputasi sebagai taaman hias yang bermanfaat sekaligus mudah dirawat.

Baca juga: Bagaimana Cara Menyiram Tanaman yang Baik dan Benar

Inspirasi Lainnya

8 Rekomendasi Merk Sepatu Safety Terbaik Penunjang Keselamatan Kerja

Alat Safety

8 Rekomendasi Merk Sepatu Safety Terbaik Penunjang Keselamatan Kerja

Selengkapnya
8 Jenis Sepatu Safety dan Fungsinya untuk K3

Alat Safety

8 Jenis Sepatu Safety dan Fungsinya untuk K3

Selengkapnya
7 Inspirasi Desain Mural Dinding Kamar, Makin Betah Rebahan!

Cat dan Kimia

7 Inspirasi Desain Mural Dinding Kamar, Makin Betah Rebahan!

Selengkapnya