Cat dan Kimia

3 Merek Pernis Kayu Terbaik untuk Tampilan Furnitur yang Lebih Indah

Media
05 Mei 2021

Klopmart

KlopMart adalah platform digital untuk solusi terkini kebutuhan material bahan bangunan yang terhubung ke berbagai suplier dan distributor terpercaya dengan jaminan kualitas terbaik dan harga terjangkau.

Kemajuan industri konstruksi bangunan menciptakan berbagai macam merk pernis kayu yang bagus untuk furnitur di rumah Anda. Penggunaan pernis untuk furnitur dengan material kayu memang terhitung wajib. Mengapa demikian? Alasan utamanya adalah untuk menjaga kayu dari gangguan jamur dan lainnya. Selain itu dari sisi penampilan juga jauh lebih mengilap dan terlihat menarik.


Itulah mengapa Anda wajib mengetahui informasi merk pernis kayu. Simak rangkumannya bersama Klopmart di bawah ini.
 

Merek Pernis Kayu Terbaik

Seperti yang telah dijelaskan di atas, ada berbagai macam merk pernis kayu yang berkualitas dan bagus untuk Anda pilih. Apalagi saat ini semakin banyak rumah tangga yang menggunakan furnitur dengan material kayu karena memberikan suasana berbeda. Selain itu juga terlihat jauh lebih menarik kalau dibandingkan dengan menggunakan furnitur dari material lainnya. 

Untuk tetap menjaga kualitas material kayu yang digunakan, jangan lupa untuk menggunakan pernis yang berkualitas dengan memilih salah satu produk rekomendasi Klopmart di sini.
 

1. Nippon Platone 8000

Rekomendasi merk pernis kayu yang pertama dari Klopmart adalah Nippon Platone 8000. Pernis kayu yang diproduksi oleh Nippon Paint ini adalah cat sintetis dengan daya kilap tinggi, daya lekat baik, cepat kering setelah digunakan, dan memiliki harga ekonomis. 

Nippon Platone 8000 cocok digunakan untuk mengecat konstruksi baja hingga furnitur kayu. Ya, Anda tidak hanya bisa mengaplikasikan cat ini di material kayu saja, tetapi juga untuk baja. Selain itu, produk ini juga dapat digunakan untuk keperluan furnitur di bagian eksterior dan interior rumah serta tahan terhadap gangguan jamur.

Baca juga: Cara Plitur Kayu Agar Tampak Mengkilap dan Menarik
 

2. Belmont Natural Coat Wood Clear Gloss

Selain Nippon Platone 8000, ada juga merk pernis kayu lainnya, yaitu Belmont Natural Coat Wood Clear Gloss. Produk ini memberikan lapisan dan perlindungan berbagai macam barang dan furnitur yang terbuat dari kayu. Dimulai dari panel kayu hingga mebel kayu. 

Dengan bahan dasar full acrylic, hasil yang diberikan adalah perlindungan dari kelapukan karena sinar matahari serta air, lapisan yang mengilap, tahan gores, halus, cepat kering, serta tidak mudah retak. 

Hasil pelapisan yang diberikan produk Belmont Natural Coat Wood Clear Gloss terlihat transparan sehingga berkesan alami atau menghadirkan warna natural karena tidak sampai menutup motif serat kayu dari furnitur di rumah Anda.

Baca juga: Cara Mengecat Kayu Agar Hasilnya Bagus
 

3. Propan Ultran Lasur EL-501 

Produk terakhir yang cocok untuk Anda gunakan dalam melapisi furnitur kayu di rumah adalah Propan Ultran Lasur EL-501. Produk ini merupakan pelindung kayu dengan daya penetrasi kuat ke dalam pori-pori kayu. Dengan kelebihannya ini, maka furnitur kayu akan terlindungi dari cuaca dan mampu menampilkan keindahan dari serat alami kayu itu sendiri.

Propan Ultran Lasur EL-501 didesain khusus untuk daerah beriklim tropis sehingga sangat cocok digunakan di Indonesia. Anda dapat memperindah dan melindungi kayu lebih maksimal. Khususnya dari sinar matahari dan hujan. Kelebihan ini membuat Propan Ultran Lasur EL-501 dapat digunakan untuk furnitur di bagian eksterior dan interior rumah. 

Keunggulan lain dari Propan Ultran Lasur EL-501 adalah:

  • Tahan jamur & lumut 
  • Mudah rata & tidak meninggalkan jejak kuas 
  • Tidak mengandung logam berat

Penasaran dengan produk Propan Ultran Lasur EL-501? Anda bisa mendapatkannya segera di Klopmart. Dengan informasi merk pernis kayu yang bagus untuk furnitur, cek harga Ultran Lasur sekarang juga dengan berbagai ukuran untuk bisa langsung mendapatkannya.

Baca juga: Inilah Cara Mencampur Cat Kayu dengan Thinner dengan Benar


Inspirasi Lainnya

8 Rekomendasi Merk Sepatu Safety Terbaik Penunjang Keselamatan Kerja

Alat Safety

8 Rekomendasi Merk Sepatu Safety Terbaik Penunjang Keselamatan Kerja

Selengkapnya
8 Jenis Sepatu Safety dan Fungsinya untuk K3

Alat Safety

8 Jenis Sepatu Safety dan Fungsinya untuk K3

Selengkapnya
7 Inspirasi Desain Mural Dinding Kamar, Makin Betah Rebahan!

Cat dan Kimia

7 Inspirasi Desain Mural Dinding Kamar, Makin Betah Rebahan!

Selengkapnya