Cat dan Kimia

Inilah Cara Mencampur Cat Kayu Dengan Thinner Dengan Benar

Media
27 Mar 2021

Klopmart

KlopMart adalah platform digital untuk solusi terkini kebutuhan material bahan bangunan yang terhubung ke berbagai suplier dan distributor terpercaya dengan jaminan kualitas terbaik dan harga terjangkau.

Cara mencampur cat kayu dengan thinner yang tepat akan bisa membuat cat yang Anda gunakan terlihat lebih bagus. Cat yang terlalu kental tentu akan membuatnya sulit diaduk, sangat sulit diaplikasikan, lebih lama kering, dan bisa saja ada cat yang menumpuk. Campuran yang tidak tepat juga akan mempengaruhi kekilapan dari cat Anda menjadi tidak maksimal. Oleh karena itu, diperlukan cara ataupun perbandingan yang tepat. Kali ini kita akan membahas mengenai cara mencampur cat kayu dan juga thinner yang baik, sehingga hasil cat Anda akan terlihat bagus dan menarik.
 

Fungsi dari Thinner

Fungsi utama dari thinner seperti adalah untuk menurunkan tingkat kekentalan atau viskositas dari bahan-bahan yang akan diaplikasikan melalui medium kuas atau alat penyemprot. Bisa berupa pengecatan atau finishing produk tertentu.
Bahan finishing dengan tingkat kekentalan tinggi ini jelas perlu dibuat lebih encer untuk mencapai titik viskositas fungsinya terlebih dahulu yang kemudian akan diaplikasikan agar mendapatkan hasil akhir optimal. Tidak hanya mengontrol viskositas bahan-bahan finishing, thinner adalah zat yang dimanfaatkan untuk mengatur berbagai sifat dari zat yang terkandung dalam bahan finishing ini seperti cat kayu.


 

Cara Mencampur Cat Kayu Dengan Thinner

Seperti yang sudah kita ketahui, sebelum bisa digunakan sebuah cat kayu harus dibuat menjadi lebih encer atau diturunkan viskositasnya menggunakan thinner. Merek yang paling mudah dijumpai dan juga paling sering digunakan sebagai campuran cat kayu, cat duco, atau cat minyak adalah thinner cobra. Thinner jenis ini tidak terlalu sulit ditemukan, Anda bisa mengecek harga thinner cobra dan membelinya di Klopmart.

Untuk bisa mencampur cat kayu dan juga thinner, Anda bisa melakukan cara berikut ini:

  1. Pastikan cat yang digunakan adalah cat solvent. Jangan sampai Anda mengguna cat yang water based yang harus dicampur dengan air.
  2. Baca aturan yang ada pada kaleng cat, karena tiap merek akan memiliki perbedaan dalam perbandingan untuk pencampuran cat dan thinner.
  3. Siapkan thinner Anda
  4. Campur sedikit demi sedikit sesuai perbandingan yang ada pada informasi cat yang Anda gunakan.
  5. Aduk hingga rata.
  6. Jika dirasa masih kental, tambahkan thinner sedikit lagi.

Tips Untuk Mengecat Kayu

Berikut ini adalah tips dalam mengecat kayu yang tentu saja akan bisa membantu dan mempermudah pekerjaan mengecat kayu Anda:

  • Mulai mengecat kayu pada kondisi cerah dan tidak lembab. Karena jika kondisi sekitar lembab, cat kayu akan lama kering dan hasilnya menjadi tidak bagus.
  • Pastikan permukaan kayu bersih, kering, dan juga rata. Mencegah permukaan cat yang tidak merata. Gunakan amplas untuk memperhalus permukaan kayu.
  • Pilih ukuran kuas yang sesuai. Pilih kuas besar jika permukaan kayunya datar. Jika kayu memiliki banyak detail, gunakan kuas kecil. Ratakan permukaan kuas dengan gunting jika belum rata.
  • Sapu kuas searah dengan serat kayu.
  • Pilih jenis cat yang ingin Anda gunakan, apakah Anda ingin menggunakan pigmented atau wood stain.
  • Tunggu lapisan cat kayu pertama kering, lalu amplas dan cat kembali hingga warna yang diinginkan Anda dapatkan.
  • Aplikasikan pernis agar cat terlindung dari UV atau goresan dan lebih awet.


Thinner akan sangat membantu dalam proses pengecatan, sehingga pastikan Anda menggunakan thinner berkualitas, Anda bisa mendapatkannya di Klopmart begitu juga dengan cat yang ingin Anda gunakan. Semoga cara mencampur cat kayu dengan thinner ini berguna untuk Anda kedepannya, jangan lupa cek harga thinner cobra di Klopmart sekarang juga!

Inspirasi Lainnya

8 Rekomendasi Merk Sepatu Safety Terbaik Penunjang Keselamatan Kerja

Alat Safety

8 Rekomendasi Merk Sepatu Safety Terbaik Penunjang Keselamatan Kerja

Selengkapnya
8 Jenis Sepatu Safety dan Fungsinya untuk K3

Alat Safety

8 Jenis Sepatu Safety dan Fungsinya untuk K3

Selengkapnya
7 Inspirasi Desain Mural Dinding Kamar, Makin Betah Rebahan!

Cat dan Kimia

7 Inspirasi Desain Mural Dinding Kamar, Makin Betah Rebahan!

Selengkapnya